Sabtu, 20 Mei 2017

Kuliner Legendaris Kota Tuban

(http://image.108jakarta.com/article/2016/10/18/476f6e94c57b654288be2852eb8487f6/img_article.jpg)
Tuban merupakan salah satu kota atau kabupaten yang berada di pesisir jawa timur yang di mana tempat wisatanya adalah pantai, pasti makanan yang menjadi ciri khas Tuban adalah makanan laut. Untuk mencari kuliner khas di Tuban tidak terlalu sulit, karena banyak bertebaran warung-warung makan, baik yang depot maupun kedai. Beberapa kuliner dapat di catat sebagai kuliner khas Tuban adalah belut pedas, kare rajungan, sate bekicot dan lainya .

(http://selerasa.com/images/ikan/ikan-belut/belut-rica-rica.JPG)
Kuliner Tuban pada umumnya di dominasi rasa pedas, seperti belut pedas. Belut pedas adalah belut yang di goreng kering dan dibumbui pedas. Laut memang mempunyai banyak sekali kekayaan alam, salah satu kekayaan alam di laut adalah hewan yang bergizi dan enak. Tuban memanfaatkan kondisi di pinggir laut dengan cara mengambil hewan yang memang sedang populer saat ini di Indonesia yaitu Rajungan . Rajungan adalah hewan laut yang mirip dengan kepiting. Di Tuban rajungan di jadikan sebagai makanan khas.
(http://3.bp.blogspot.com/-ch0jaX_uy0U/Vkrqzk44F6I/AAAAAAAACc4/iqmt8FKnf5c/s1600/Resep%2BSate%2BBekicot%2BKhas%2BKediri.jpg)
Sate bekicot merupakan kuliner yang berbeda dari yang lainya. Bekicot merupakan hewan yang biasanya berkembang biak secara liar di musim penghujan, tetapi siapa yang menyangka kalau bekicot ini bisa menjadi sajian menu yang sangat enak, biasanya harga sate bekicot cukup terjangkau.

(https://i.ytimg.com/vi/K4yLXPaIK14/maxresdefault.jpg)
Kue Dumbek merupakan kue tradisional yang sangat nikmat. Kue dumbek merupakan kue legit yang memiliki rasa manis dengan tekstur yang kenyal tapi tetap lembut seperti jenang. Bentuk kemasan dumbek terlihat seperti terompet kecil dengan bahan pembungkusnya adalah janur(daun kelapa yang masih muda) sehingga baik rasa maupun harum dari kue dumbek merupakan makanan wajib yang harus ada pada acara-acara adat setempat, seperti sedekah bumi. 
(https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjGoGsqFBXSBOHbMQSOPLcTkFmG9R9kRtdruiQCqfL54-6xgkzpIprvn34XlTEaRWAExXgbQNw4ShzY6ZHl6pCBI_hL0iCe41CTt-_7Qt1jhTNY_cEri1Em_ecsi8XRjRp4VpTeie0-nLFJ/s1600/Resep+Es+Legen+Khas+Rembang.jpg)
Es siwalan merupakan ciri khas minuman masyarkat kota Tuban. Pasti di kota Tuban kita sering menjumpai penjual es siwalan di karenakan di Tuban banyak tumbuh buah siwalan dan di olah oleh masyarakat untuk di jadikan kuliner khas kota Tuban. Buah siwalan mirip dengan kolang kaling. Warna isi buahnya juga putih bening, dengan kulit buah berstektur keras berwarna coklat. Namun, buah siwalan mempunyai ukuran yang lebih besar. Apabila kolang kaling berbentuk oval kecil-kecil, daging buah siwalan berbentuk bulat pipih dengan tekstur menggembung menjadi dua di bagian atasnya. Besarnya bisa dua puluh kali jika dibandingakan dengan buah kolang kaling.

0 komentar:

Posting Komentar